Hal Penting yang Perlu Diperhatikan Melamar Pekerjaan di Penyalur tenaga kerja outsourcing. Terdapat beragam jenis tenaga kerja yang ditemukan saat ini baik kontrak maupun outsourcing.
Anda dapat menemukan jenis pekerjaan full time, tenaga kerja freelance dan lain sebagainya. Salah satu jenis tenaga kerja yang menjadi trend saat ini yakni, tenaga kerja outsourcing.
Biasanya, tenaga kerja tersebut ditangani oleh lembaga penyalur outsourcing untuk kebutuhan perusahaan jenis tertentu. Berikut penjelasan lengkapnya
Penyalur tenaga kerja outsourcing
Salah satu jenis tenaga kerja ini merupakan tenaga kerja yang direkrut oleh lembaga atau pihak ketiga. Saat ini sudah banyak perusahaan yang bergerak di bidang penyaluran tenaga kerja outsource.
Sebenarnya, keberadaan tenaga kerja outsourcing dapat menjadi solusi dalam memenuhi kebutuhan akan sumber daya manusia untuk bekerja dalam bidang teknis. Sistem kerja yang dilakukan dalam proses perekrutan tenaga kerja outsourcing ini memiliki perbedaan.
Pengertian Tenaga Outsourcing dan Bagaimana Proses Kerjanya?
Outsourcing mampu dikatakan sebagai bentuk pemanfaatan tenaga kerja dalam proses penyelesaian sebuah pekerjaan dari pihak ketiga. Adapun proses perekrutannya adanya kerja sama antara pihak perusahaan dengan penyalur tenaga kerja outsourcing.
Penyalur tenaga kerja outsourcing adalah sebuah perusahaan yang menyediakan jasa sekaligus sebagai penyalur tenaga kerja yang mempunyai kemahiran dalam bidang tertentu, terutama pada sebuah perusahaan yang membutuhkan tenaga pihak penyalur.
Setelah melalui tahapan rekrutmen, maka tenaga kerja outsourcing dapat melakukan pekerjaannya dengan sistem kontrak dan dapat dibagi menjadi dua yakni UU yakni PKWT ( Perjanjian Kerja Waktu Tertentu) dan PKWTT ( Perjanjian Kerja Waktu Tidak Tertentu).
Keduanya mempunyai perbedaan pada waktu. Tentunya, setiap apapun pastinya memiliki kelebihan dan kekurangan, seperti penyalur tenaga kerja outsourcing.
Kelebihan outsourcing, yakni pertama, kemampuan dalam menghemat anggaran perusahaan yang membutuhkan jasa guna pemberian pelatihan tenaga kerja.
Kedua, mampu mengurangi beban sebuah perusahaan yang membutuhkan jasa karena secara menyeluruh dapat ditangani pihak penyalur tenaga kerja outsourcing. Ketiga, pihak perusahaan dapat fokus dalam kegiatan bisnis utama.
Sedangkan, kekurangan dari penyalur tenaga kerja outsourcing yakni, berkaitan informasi yang dimiliki perusahaan sangat rentan bocor, bahkan informasi tersebut dapat dijual ke pihak lain maupun kompetitor.
Selain itu, kontrak kerjanya relatif singkat, sehingga memicu kerepotan pihak perusahaan dan pihak perusahaan mempunyai ketergantungan menggunakan jasa tenaga kerja outsourcing.
Apa Saja Pekerjaan Outsourcing?
Penyalur tenaga kerja outsourcing tidak membutuhkan ketersediaan tenaga kerja dengan suatu bidang sama. Apabila dirunut pada UU no.13 Tahun 2003 pasal 65 ayat (2) mengenai tenaga kerja, maka dijelaskan bahwa terdapat beberapa macam pekerjaan yang dapat dilakukan oleh tenaga kerja outsourcing yakni.
- Pekerjaan yang dikerjakan secara terpisah dengan aktivitas inti
- Pekerjaan yang dapat dilakukan dengan perintah langsung atau tidak oleh si pemberi pekerjaan
- Pekerjaan merupakan kegiatan penunjang dari pihak perusahaan
- Pekerjaan tidak mampu memicu hambatan saat proses produksi secara langsung
Dengan demikian, kesimpulan adanya tenaga kerja outsourcing hanya melakukan perekrutan guna melaksanakan pekerjaan diluar pekerjaan utama sebuah perusahaan memakai kasa outsourcing.
Adapun beberapa pekerjaan yang dilakukan oleh tenaga kerja dari pihak penyalur jasa tenaga kerja outsourcing meliputi
- Tenaga kerja dalam bidang keamanan
- Tenaga kerja dalam bidang penyediaan makanan
- Tenaga kerja sebagai petugas call center
- Tenaga kerja di pabrik
- Tenaga kerja kurir maupun supir
- Tenaga kerja facility management
Beberapa jenis tenaga outsource yang dapat Anda temukan pada sebuah penyalur tenaga kerja outsource tersebut, memang membantu setiap perusahaan yang membutuhkan SDM tambahan untuk penyelesaian suatu pekerjaan khusus.
Hal Penting yang Perlu Diperhatikan Ketika berkeinginan untuk Melamar Penyalur Jasa Outsourcing
Terdapat beberapa hal yang harus diperhatikan ketika akan melakukan melamar pekerjaan di perusahaan outsourcing yang kredibel, beberapa diantaranya meliputi.
1. Jangka Waktu dalam Perjanjian
Anda perlu memastikan perjanjian yang tepat dengan masa kerja yang ditawarkan oleh pihak perusahaan.
Perjanjian kerja antara karyawan outsourcing dengan perusahaan penyedia jasa, pada umumnya ikut jangka waktu perjanjian kerjasama antara perusahaan penyalur jasa dengan perusahaan yang memberikan pekerjaan.
Hal ini ditujukan apabila sebuah perusahaan pemberi kerja hendak berakhir kerjasamanya dengan perusahaan penyedia jasa, maka pada waktu yang sama, berakhir juga masa kontrak kerja antara karyawan dengan perusahaan pemberi.
2. Jam Kerja
Pemberian jam kerja disesuaikan dengan aturan lam mulai bekerja hingga berakhir dan jam istirahat.
3. Gaji dan Tunjangan
Angka yang diterima dengan waktu pembayaran sesuai dengan kesepakatan. Tentunya, tidak mendapatkan potongan oleh pihak perusahaan penyedia jasa outsourcing.
4. Posisi dan Tugas
Anda perlu memastikan posisi di dalam perusahaan dan apa saja pekerjaan serta tanggung jawab selama bekerja di perusahaan lain.
5. Lokasi Kerja
Pastikan Anda mendapatkan penempatan di perusahaan klien yang sudah disesuaikan dengan kesepakatan.
6. Kenali Reputasi Perusahaan Outsourcing atau Cara Paling Mudah dan Akurat
Anda perlu mengenali reputasi sebuah perusahaan dengan banyak bertanya kepada teman sekaligus meminta referensi.
Atau Anda dapat melakukan survei lokasi menuju kantor perusahaan tersebut dan melakukan pengamatan secara teliti. Apabila lokasi dianggap sulit dicari maka sebaiknya Anda perlu berhati-hati.
7. Mengenal Sistemnya
Tidak ada pekerjaan apapun yang mengaharuskan kamu bekerja dengan membayar uang muka terlebih dahulu maupun uang jaminan sebelum Anda dinyatakan keerja.
Apabila mereka memang perusahaan outsourcing berkredibilitas, maka mereka akan melakukan pemotongan dari total gaji Anda sebagfai bentuk balas jasa sebagai penyalu, sehingga, Anda tidak perlu panik dan mudah tertipu.
8. Tetap Tenang dan Fokus
Anda perlu memahami setiap penjelasan mengenai kontrak yang diberikan. Jangan sampai Anda salah pengertian dan akhirnya merugi. Permasalahan mengenai outsourcing memang sangat beragam maka dari itu, Anda perlu berhati-hati setiap mengambil tindakan. Itulah beberapa hal penting yang harus diperhatikan ketika melamar pekerjaan di penyalur tenaga kerja outsourcing.
Ingin rekrut pekerja outsourcing? Penyalur Tenaga Kerja Outsourcing Terbaik di Indonesia. Hubungi kami sekarang!
Hai semua, saya Emilia S.M, seorang praktisi sumber daya manusia yang passionate dan berpengalaman. Saya percaya bahwa sumber daya manusia adalah aset terpenting dalam setiap organisasi, dan itulah mengapa saya berkomitmen untuk membantu membangun lingkungan kerja yang inklusif dan berdaya guna.